Tidak
hanya mengukuhkan dirinya sebagai komika andal, Ernest Prakasa kini juga patut
diperhitungkan sebagai salah satu sutradara dan penulis naskah yang cukup punya
taji di belantika perfilman nasional. Dua film arahannya sukses meraih
pendapatan hingga 700 ribu (Ngetawain
Hidup ala Ernest) bahkan 2 juta lebih melalui Cek Toko Sebelah. Berselang sekitar 9 bulan kemudian, Ernest pun
kembali dengan film terbarunya yang baru akan memulai tahapan syutingnya, Susah Sinyal.
Jika Cek Toko Sebelah mengisahkan keluarga
Tionghoa dengan segala problematikanya, kali ini Ernest bersama Meira Anastasia,
sang istri, menulis naskah mengenai konflik keluarga antara single mother dengan putrinya yang
beranjak remaja. Kesibukan orang-orang di perkotaan dan juga remaja yang kerap
tenggelam dalam dunia media sosial dituangkan ke dalam Susah Sinyal ini.
Tidak
tanggung-tanggung, jajaran pemainnya benar-benar mencolok. Ada Adinia Wirasti,
Ernest sendiri, Chew Kin Wah, Refal Hady, Valerie Thomas, Niniek L. Karim, Asri
Welas, Gisella Anastasia, Arie Kriting, Gading Marten, Dodit Mulyanto, Aci
Resti, Darius Sinathrya, Ge Pamungkas, Andien Aisyah, Arief Didu, Slamet
Rahardjo, Bene Dion, Lolox, Muhadkly Acho, dan masih banyak lagi.
Menurut
Ernest, tema tentang keluarga itu masih banyak lagi bisa digali sehingga dia
memutuskan untuk kembali mengangkat tema ini dalam film yang direncanakan rilis
pada Desember 2017 mendatang. Arie Kriting sebagai salah satu pemain menyatakan
kegembiraannya bisa bermain di film yang kembali bergenre komedi ini. “Selama
ini, film-film yang mengangkat kisah tentang Indonesia Timur selalu berat. Saya
senang Ernest membuat film komedi ini. Jadi, orang yang melihat lansekap Indonesia
Timur itu juga bisa bahagia,” ungkapnya.